Senin, 28 Februari 2011

7th Toys and Comics Fair Cosplay Competition

12 Maret jam 12:00 - 13 Maret jam 19:00

Kartika Expo - Balai Kartini
Jakarta, Indonesia

Kategori Cosplay :

=================

1. Anime - Manga - Game

2. Tokusatsu & US Movie cosplay

3. Original - Gothic - Harajuku

Apabila kategori tidak memenuhi kuota 15 peserta, maka peserta kategori yang sudah terdaftar akan digabung ke kategori lain.

WIN PRIZES / CATEGORY

=================

J1 > IDR 1.500.000

J2 > IDR 750.000

J3 > IDR 500.000

JUDGES

=================

1. LINDA LE / VAMPY BIT -- Cosplayer Amerika

2. Richfield Edbert -- Cosplayer Indonesia

3. Andhika Mapparessa -- Cosplayer Indonesia & Media

4. Joko Avianto -- US Movie Replica & Costume Maker

Rules Umum :

=================

1. Tidak ada batasan umur

2. Diperbolehkan Cross play

3. Kostum yang dikenakan dilarang menyinggung SARA

4. Kostum & props yang dikenakan tidak membahayakan diri sendiri dan orang lain

Rules Pendaftaran :

================

1. Peserta berhak memilih untuk mendaftarkan diri pada saat hari H

2. Peserta berhak memilih kategori lomba Cosplay yang disediakan

3. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran

4. Peserta wajib membawa gambar asli karakter yang diperankan dan gambar asli props yang digunakan, serta narasi tentang karakter tsb. Narasi akan lebih baik dalam bahasa Inggris karena ada salah satu juri tamu expat. Gunakan Wikipedia jika kamu kesulitan membuat narasi karakter.

5. Untuk rule no.4, gambar dan narasi dicetak berwarna pada 1 halaman A4, dan dicetak sebanyak 4 lembar. Narasi dan gambar ini dibuat untuk mempermudah penjurian, sehingga Kami sangat sarankan peserta agar jangan sampai melewatkan point ini.

6. Peserta wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp.30.000

Rules Costume :

===============

1. Buatan sendiri minimal 30%

2. Dibuat semirip mungkin dengan karakter asli, tanpa ditambahkan atau dikurangi (kecuali kategori original)

3. Dilarang menggunakan bahan besi dan bahan tajam

Rules Props :

==============

1. Boleh menggunakan props sesuai film

2. Dilarang menggunakan bahan besi / fiber / resin dan yang tajam

3. Dilarang menggunakan bahan yang dapat mengeluarkan bau yang menusuk seperti bau bahan kimia

4. Dilarang menggunakan props yang dapat mengotori panggung dan susah dibersihkan (rose petal masih boleh)

5. Dilarang menggunakan props yang dapat mengeluarkan api

Rules Performance :

=================

1. Durasi performance maksimal 1 menit.

2. Boleh menggunakan theme song berdurasi maksimal 1 menit.

3. Boleh menggunakan props yang sesuai ketentuan.

4. Boleh dibantu oleh asisten maksimal 2 orang saat melakukan performance di atas panggung (asisten wajib memakai atribut / baju seragam).

5. Dilarang melakukan adegan yang mengancam keamanan dan kenyamanan juri dan penonton.

6. Dilarang menampilkan tindakan asusila / porno aksi baik secara lisan dan perbuatan (penonton adalah segala umur).

7. Panitia berhak mematikan theme song jika melebihi batas waktu maksimal, yaitu 1 menit.

8. Panitia berhak menolak untuk mematikan theme song walaupun Cosplayer memintanya jika belum mencapai batas waktu maksimal.

9. Tidak diperbolehkan untuk tampil secara beregu.

Rules Teknis :

===========

1. Peserta wajib datang tepat waktu

2. Peserta boleh membawa asisten guna menitipkan barang berharga

3. Peserta berhak mendapatkan ruang ganti, tapi tidak penitipan barang

4. Peserta berhak membawa CD Audio (bukan Audio file) untuk theme song berdurasi maksimal 1 menit

5. Peserta wajib bersiap diri di dekat panggung minimal 30 menit sebelum lomba dimulai

6. Peserta yang tidak memakai nomor urut walaupun terdaftar tidak dapat mengikuti lomba

7. Peserta yang tidak naik ke panggung setelah 3x dipanggil maka dinyatakan gugur

8. Peserta wajib menjawab pertanyaan juri dengan jujur dan benar

9. Semua peserta yang mengikuti lomba wajib menggunakan kostumnya dan terus berperan hingga pengumuman pemenang

10. Pengambilan nomor urut untuk tampil panggung, dilakukan 30 menit sebelum event dimulai dengan sistem acak. Peserta wajib mengambil sendiri nomor urutnya.

Kriteria penilaian :

=================

1. Kemiripan dan detail kostum & props (kreatifitas & bahan) - 60%

2. Pendalaman karakter (on & off stage) - 20%

3. Stage performance (kreatifitas, enak dilihat & timing dengan theme song) - 20%

4. Interview dengan juri (on stage) - nilai tambah/kurang

* Untuk interview dengan juri, peserta diperbolehkan menggunakan Bahasa Indonesia.

Pihak panitia akan menterjemahkan kepada juri dari Amerika, Linda Le.

0 komentar: